Drakor adalah bagian dari kehidupan banyak orang khususnya kaum hawa. Saat ini, hampir semua orang mengikuti aneka judul drama Korea yang jenisnya sangat beragam. Ada yang temanya kehidupan rumah tangga yang sangat pelik dan ada yang berhubungan dengan dunia fantasi yang menarik.
Sayangnya, untuk bisa selalu update dengan drama Korea, kita harus selalu mencari link baru. Kalau mau unduh di HP dan memakai aplikasi nonton film, juga sangat merepotkan. Nah, solusi dari permasalahan ini adalah dengan menggunakan Telegram. Penasaran dengan caranya? Simak cara nonton drakor di Telegram di bawah ini.
Download Aplikasi Telegram Terlebih Dahulu
Download aplikasi telegram terlebih dahulu di ponsel. Kamu bisa melakukannya di Playstore atau di App Store. Baik ponsel Android atau iPhone sama-sama mendukung. Jadi, kamu tidak perlu khawatir tidak bisa mendapatkannya.
Setelah mendapatkan aplikasinya dan terpasang dengan baik, kamu wajib melakukan registrasi dan masuk ke aplikasi. Cara mirip sekali dengan WA. Beberapa menit saja sudah selesai.
Begitu akun di Telegram sudah kamu miliki, selanjutnya proses perburuan drama Korea bisa dilakukan dengan lebih mudah.
Cari Channel Nonton Drakor (K_Lovers Drama Korea Ongoing)
Setelah proses pendaftaran selesai dan kamu memiliki akun Telegram, langkah selanjutnya adalah mencari channel atau kanal yang menyediakan drama Korea atau drakor secara gratis. Ikuti beberapa langkah di bawah ini.
- Gunakan fitur pencarian atau Search yang dimiliki oleh Telegram. Caranya dengan menekan logo kaca pembesar yang terletak di bagian kanan atas.
- Begitu ditekan, kamu bisa melakukan pencarian dengan memasukkan kata kunci yang sesuai. Misal dengan kata kunci: k lovers.
- Akan muncul banyak sekali channel dengan kata kunci yang sesuai. Namun, kamu hanya perlu masuk ke channel dengan nama K_Lovers Drama Korea Ongoing. Jangan sampai salah masuk, ya!
- Kalau mau bergabung ke channel lain juga boleh, sesuaikan dengan kebutuhan kamu, misal mau cari film atau variety show.
- Setelah masuk ke channel, kamu bisa melihat-lihat dahulu. Biasanya channel tidak bersifat privat sehingga semua orang bisa melihatnya.
- Tekan Bergabung kalau ingin memunculkan channel di bagian kontak.
Cari Judul Drakor yang Ingin Kamu Tonton
Cara nonton drakor di Telegram selanjutnya adalah masuk ke channel K_Lovers Drama Korea Ongoing. Kamu akan menemukan puluhan judul drama yang bisa ditonton. Ada yang masih ongoing atau masih belum selesai dan ada juga yang sudah tamat.
Kalau kamu ingin mencari drama Korea yang sesuai dengan keinginan, lakukan pencarian saja. Caranya ikut beberapa langkah di bawah ini.
- Masuk ke channel yang diinginkan. Bisa K_Lovers Drama Korea Ongoing atau lainnya.
- Ketuk titik tiga di bagian kanan atas dari channel, setelah diketuk pilih Cari atau Search.
- Setelah tab pencariannya muncul, kamu bisa segera mengetikkan judul dari drakor yang ingin dilihat. Misal mengetikkan Twenty Twenty. Selanjutnya tekan enter agar proses pencarian berjalan. Dalam beberapa detik, drama yang dibintangi Kim Woo Seok itu akan muncul tautannya.
Buka Link Drakor
Setelah menemukan dalam pencarian, kamu akan disuguhkan ke beberapa tautan atau link drakornya. Kamu tinggal pilih sendiri mau melihat yang episode berapa. Misal mau melihat dari awal, tinggal cari yang episode pertama.
Langsung tekan ke tombol play dari video yang sudah dibagikan. Video akan diputar seperti menyaksikan di Youtube. Kamu bisa melakukan pause, mengecilkan volume, dan memutar kembali videonya.
Enjoy! Sekarang Kamu Bisa Nonton Drakor dengan Mudah!
Terkadang, beberapa orang tidak ada waktu untuk melihat secara langsung. Jadi, mereka memilih untuk menyimpan dahulu videonya. Caranya adalah dengan menekan tombol atau titik tiga di bagian kanan atas. Selanjutnya pilih Simpan ke galeri.
Setelah menekan simpan, kamu bisa keluar dari Telegram dan menunggu videonya berada di galeri. Kalau suatu saat kamu sudah ada waktu dan ingin menonton video lagi, cukup cari di galeri dan tidak perlu menuju kanal drakor di Telegram.
Dengan mengikuti cara nonton drakor di Telegram, kamu bisa dengan mudah menyaksikan tayangan yang sesuai keinginan. Bahkan, beberapa kanal di Telegram juga ada yang menyediakan aneka variety show Korea yang menarik seperti Running Man yang disukai oleh banyak orang di seluruh dunia. Selain itu kalian juga dapat mencari channel yang lain untuk drama Korea yang tidak ada didalam channel tersebut.
Sebelum kamu mengikuti cara di atas, ada beberapa tips yang harus kamu lakukan. Pertama, pastikan memiliki koneksi yang stabil saat melakukan streaming dan juga download. Misal menggunakan Wi-Fi atau operator dengan paket internet cepat dan juga menyediakan kuota besar.
Pastikan juga kamu memiliki memori ponsel yang masih lega, ya! Kamu bakalan download banyak file yang ukurannya besar. Jadi, memori di ponsel akan segera menipis. Bila dibutuhkan, kamu bisa menggunakan memori tambahan SD Card agar proses download tanpa ada batasan.