Sekarang bukan jamannya lagi membaca novel dalam bentuk buku saat menghabiskan waktu senggang. Berkat teknologi yang semakin canggih, kita bisa membaca novel melalui aplikasi smartphone. Selain lebih praktis, membaca melalui aplikasi dianggap efisien karena tanpa membawa banyak buku kita bisa membaca novel di mana dan kapan saja.
Jika salah satu hobi kamu adalah membaca novel, berikut ulasan tentang 7 aplikasi baca novel gratis sebagai referensi:
1. Wattpad
Termasuk salah satu aplikasi populer, Wattpad memungkinkan pengguna untuk menulis dan membaca novel. Tidak heran jika pengguna aplikasi ini sangat banyak dan berasal dari berbagai latar belakang usia. Soal tampilan, Wattpad memang termasuk simple dan mudah dipahami.
Selain novel gratis, Wattpad juga menyediakan novel berbayar yang bisa dibaca. Koleksi novel di Wattpad sendiri termasuk lengkap. Pada aplikasi ini, kita bisa mencari beragam novel dari berbagai genre mulai drama, komedi, horor, hingga kriminalitas.
2. NovelPlus
Seperti Wattpad, pengguna aplikasi ini bisa memilih menjadi penulis atau pembaca. Jika menjadi penulis, kamu bisa berkesempatan mendapat penghasilan tambahan dari novel yang terbit di aplikasi ini. NovelPlus sendiri tersedia di PlayStore, Apple Store, atau Windows.
Jadi, apa pun jenis smartphone kita, NovelPlus bisa diakses dengan mudah. Aplikasi ini menyediakan beragam novel dengan berbagai genre yang bisa dipilih sesuai dengan kesukaan. Selain membaca novel, pengguna juga bisa berdiskusi dengan pengguna lain terkait novel yang sedang dibaca. Seru bukan?
3. NovelToon
Merupakan salah satu aplikasi baca novel gratis asli buatan anak negeri. NovelToon sendiri cukup digemari para remaja karena memiliki banyak pilihan novel bertema anak muda yang menarik. Untuk bisa membaca novel di aplikasi ini, kita akan diminta untuk login terlebih dahulu. Informasi login digunakan sistem pada NovelToon untuk merekomendasikan judul novel yang mungkin menarik bagi kita.
4. Hinovel
Kamu penggemar drama Korea romantis? Jika iya, Hinovel adalah aplikasi yang tepat. Aplikasi ini menyediakan banyak sekali novel bertema romantis ala drama Korea. Meskipun begitu, jangan khawatir. Kamu masih bisa menemukan novel genre lain yang ceritanya tidak kalah seru di aplikasi ini. Bahkan jika beruntung, kita juga bisa membaca novel karya penulis terkenal secara gratis, loh!
Baca juga: 12 Aplikasi Nonton Drama Korea Terbaik, Dijamin Legal!
5. Innovel
Innovel adalah salah satu aplikasi baca novel yang juga bisa kamu pasang di smartphone. Kebanyakan novel yang ada di sini bergenre percintaan dengan tema pernikahan, keluarga kerajaan, miliarder, mafia, dan masih banyak lagi. Selain pilihannya banyak, episode novel yang ada juga diperbarui setiap hari. Serunya, selain secara online novel di aplikasi Innovel juga bisa dibaca secara offline dengan mudah.
6. NovelMe
Termasuk salah satu aplikasi baca novel populer di Indonesia, NovelMe menawarkan banyak novel dari beragam genre. Serunya, di sini kita akan menemukan banyak hidden gem karena NovelMe termasuk sering mengadakan kompetisi menulis yang hadiahnya mencapai ratusan juta.
Seperti aplikasi lainnya, NovelMe juga memungkinkan pembaca berinteraksi dengan pembaca lainnya untuk berdiskusi tentang novel yang sedang dibaca.
7. WebNovel
Terakhir, WebNovel. Aplikasi ini juga tidak kalah seru dan lengkap jika dibandingkan aplikasi membaca novel lainnya. Di sini kita juga bisa berbagi pendapat melalui komunitas yang cukup aktif. Soal variasi genre, WebNovel termasuk lengkap dan memiliki banyak pilihan menarik.
Jadi, mana aplikasi baca novel gratis paling menarik menurut kamu? Semoga ulasan di atas bermanfaat, ya!
Baca juga: 10 Aplikasi Baca Komik Buat Nemenin Hari Gabut Kamu!